Pada saat tulisan ini diturunkan, kedua rangkaian tersebut masih berada di stasiun Tanjung Priok bersama rangkaian 33F yang belum lama ini tiba setelah rangkaian 34F, sementara rangkaian 11F, 13F dan 34F yang lebih dulu sampai telah berada di dalam area kerja Dipo Depok untuk proses inspeksi, adaptasi wilayah dan pengecatan ke skema warna PT. KCJ.
Berikut ini beberapa dokumentasi dari Bpk. Budi Surono selama proses penurunan:
Rangkaian 05F, stasiun Pasoso
05F編成、パソソ駅にで
KuHa 6127, rangkaian 27F
クハ6127, 27F編成
Dengan demikian, untuk waktu yang belum ditentukan berakhirlah sudah proses pengiriman KRL Tokyo Metro seri 6000 ke Jakarta, mengingat di jalur Tokyo Metro Chiyoda sendiri semua rangkaian seri 6000 dengan penggerak chopper telah dikirim atau dirucat, dan masih belum diketahui jenis rangkaian yang akan dikirim dalam kesempatan berikutnya.
Demikianlah informasi ini disampaikan sebagaimana adanya, semoga tulisan ini bermanfaat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar