Selamat Datang! Anda adalah pengunjung ke - ようこそ! あなたは人目のお客様に:

2013-11-03

Selamat Datang, JR East Seri 205 Eks Lintas Saikyo! (Bagian Pertama)

Sebelum ke inti pembahasan kabar hari ini, izinkan saya memperkenalkan diri sebagai pengurus kedua blog ini yang diundang untuk mengisi berita terkini tentang perkeretaapian baik di dalam maupun di luar negeri, mengingat Charles-san sebagai pemimpin blog ini akan lebih berfokus pada bagian penerjemahan dan pengetahuan teknis tentang perkeretaapian Jepang.

Untuk kabar hari ini, saya mendapat berita dari para penggemar kereta api bahwa tiga puluh unit atau tiga rangkaian seri 205 yang dulunya pernah beroperasi di jalur JR East Saikyo telah datang di Jakarta dengan kapal HHL Blue, tepatnya bersandar di dermaga 3 pelabuhan Tanjung Priok, yang mana ketiga rangkaian dikenali masing-masing dengan nomor seri HaE 7 atau 204-95, HaE 11 atau 204-99 dan HaE 15 atau 204-123. Rangkaian pertama yang diturunkan dari kapal dan sudah mulai ditempatkan di stasiun khusus angkutan barang Pasoso saat berita ini ditulis adalah HaE 15, yang mana 2 rangkaian lainnya akan menyusul segera.

Berikut ini gambar yang saya cuplik dari salah satu account facebook dengan inisial S.R:

204-123, di atas trailer

204-123, bersiap menyentuh tanah Jakarta

204-8, unit ketiga di atas trailer roda banyak

Demikianlah laporan yang bisa saya tuliskan hari ini, semoga pembaca memahami dan memakluminya.

Berdasarkan informasi yang saya terima dari pemimpin blog ini, masih tersisa 150 unit lainnya yang akan dikirim bertahap ke Jakarta sampai dengan tahun depan, dan semoga seluruh pengiriman berjalan lancar.

1 komentar:

  1. Grup Facebook? Mohon diralat, yang posting foto aslinya akun perorangan. Bukan grup. Terima kasih :)

    BalasHapus