Selamat Datang! Anda adalah pengunjung ke - ようこそ! あなたは人目のお客様に:

2010-05-27

(Visual Novel Review) Hoshiuta ~ Starlight Serenade

Hoshiuta ~ Starlight Serenade merupakan sekuel dari Hoshiuta yang dirilis oleh Frontwing (http://frontwing.co.jp/), yang mana ceritanya bertempat di sebuah kota pesisir pantai yang bernama Miyoshi (kota fiksi sekitar daerah Izu). Di kota ini terdapat legenda jika ada seseorang yang bisa melihat hoshiuta (starlight) maka keinginannya akan menjadi kenyataan. Walaupun begitu sampai sekarang belum ada bukti tentang legenda tersebut sehingga hal tersebut tetap menjadi legenda dan bahkan sedikit yang mengetahui.

Cerita ini berfokus kepada seorang pemuda yang bernama Suou Kazuhiko yang mana di masa lalunya bertemu dengan seorang gadis yang tak dikenalnya, tapi walaupun begitu Kazuhiko rela menemaninya bermain dan berkeliling seharian. Tapi kebahagian Kazuhiko dan gadis itu hanya berlangsung seminggu, karena gadis itu harus pulang ke kampung halamannya. Walau mengalami berbagai kejadian tapi akhirnya Kazuhiko bisa sampai di sekolah dalam keadaan utuh.

Sekolah Kazuhiko sendiri saat itu sedang dalam persiapan ujian semester. Tapi ada rumor menarik di akhir semester ini kabarnya bakal ada seorang gadis cantik yang masuk ke sekolah ini. Suatu hari Kazuhiko bertemu seorang gadis yang sepertinya tersesat, Kazuhiko membantu mencari alamat yang dituju yaitu sebuah toko kecil, tetapi ternyata nenek pemilik toko itu telah meninggal. Setelah itu Kazuhiko pergi ke tempat favoritnya yaitu ke pantai tempat legenda hoshiuta (starlight) itu terjadi, dan di sana dia bertemu gadis itu kembali. Gadis itu akhirnya menyadari bahwa dia pernah bertemu dengan Kazuhiko, dan juga ternyata murid pindahan baru di sekolah Kazuhiko adalah gadis bernama Tachibana Kurara ini.

----- Karakter Utama -----


Kazuhiko
Suoh
Protagonis dari visual novel (VN) ini, ia hidup berdua bersama adiknya Nanano Suoh. Kedua orang tua Kazuhiko sudah lama meninggal, dan setelah orang tuanya meninggal Kazuhiko diasuh oleh neneknya. Tetapi nenek Kazuhiko sudah meninggal satu tahun sebelumnya. Kazuhiko berjanji kepada neneknya untuk menjaga Nanano dan bekerja part time di penginapan Kuroda.


Yui
Kuroda
Teman Kazuhiko sejak kecil dan juga anak dari pemilik penginapan Kuroda tempat Kazuhiko bekerja. Yui dan ibunya pindah dari Tokyo ke Miyoshi sekitar 10 tahun yang lalu. Sifat kesehariannya sangat enerjik dan emosinya sering meledak meledak tapi sangat setia kawan. Makanan kesukaan Yui adalah pisang, kalau sudah menyangkut pisang dia nekat berbuat apa saja bahkan pernah hampir membeli pisang ke Afrika. Tapi kemampuan dan pengetahuan geografisnya benar-benar sangat payah.


Nanano
Suoh
Adik angkat dari Kazuhiko ini diadopsi beberapa saat setelah orang tua Kazuhiko meninggal agar Kazuhiko tidak kesepian. Awalnya dia sangat cengeng dan manja, tetapi berkat Kazuhiko dia sekarang menjadi ceria terlalu ceria malahan. Nanano dikenal ahli dalam memasak dan juga mempunyai binatang peliharaan yaitu seekor kura kura bernama Kamejirou. Tapi sayangnya Nanano juga seringkali ceroboh sehingga kameshiro sudah beberapa kali hampir dimasaknya. Makanan favoritnya adalah Melon Pan, ia suka mengurus kebun sayuran bersama kakaknya.


Kurara Amamiya
Murid pindahan dari Tokyo yang pindah pada waktu yang aneh yaitu ketika akhir semester atau musim ujian. Dia adalah anak dari pemilik Amamiya Group yang punya usaha hampir di semua bidang. Tidak seperti Ojou-sama pada umumnya sifat Kurara-chan sangat santun dan tidak arogan. Kurara di masa lalu juga pernah datang ke kota Miyoshi ini bersama ibu kandungnya dan juga mengenal Kazuhiko sejak saat itu. Kurara juga pandai menulis, gambar buatannya seringkali nyaris disamakan dengan foto karena mirip sekali dengan gambar nyata.


Kinoshita Midori
Senpai dari Kazuhiko ini di masa lalu mengalami kecelakaan sehingga harus duduk di kursi roda yang dia namai Hayate. Walau duduk di kursi roda, dia tetap enerjik dan sering melakukan percobaan dengan Hayate dimana kazuhiko yang selalu jadi korban. Kekuatan fisiknya sangat kuat sehingga bisa menghancurkan apel dengan tangannya. Midori-senpai juga mahir dalam renang walau kakinya cedera, tapi setelah melakukan beberapa latihan khusus untuk orang cacat ia akhirnya dapat tetap menekuni hobi favoritnya ini.


Yamabuki Renge
Seorang gadis misterius cantik yang tinggal di sebuah villa yang sangat mewah berdua bersama seorang pembantu. Dia cukup terkenal di Miyoshi karena keusilannya seperti menjatuhkan sepeda motor, mengacaukan harga di toko, dan lain lain. Sifatnya di luar seperti gadis baik-baik tapi di dalamnya bagaikan setan kecil yang mana sifatnya itu disebabkan rasa kesepiannya karena ibunya sangat sibuk sedangkan ayahnya bercerai dengan ibunya. Renge juga mengidap penyakit yang cukup berat sehingga hidupnya tidak akan lama lagi.


Houjou Arisa
Teman sekelas Kazuhiko yang merupakan anak dari pengusaha hotel di kota sebelah yang cukup sukses. Mungkin karena hal itulah dia selalu cekcok dengan Yui yang juga mempunyai usaha penginapan. Karena itu Yui kalau bertemu Arisa selalu ribut, sebaliknya Arisa tidak terlalu menganggapnya. Walau gaya bicaranya terkesan arogan tapi sebenarnya Arisa adalah anak yang ramah dan suka berteman dengan siapa aja.


Hirose Koume
Maid (pembantu) yang bekerja di keluarga Amamiya dan bertugas melayani Kurara. Jika di depan Kurara kepribadiannya sopan sekali, tetapi jika tidak ada Kurara sifatnya bisa seperti preman jalanan. Menurut pengakuan Kurara, walau tampangnya seram tapi Koume tak pernah memukul orang, namun ia sering mengancam orang seperti yang dialami Kazuhiko. Walau tak memiliki hubungan darah, Koume sangat sayang kepada Kurara dan selalu melindunginya sejak kecil.


Morishita Seiko
Guru yang mengajar sejarah di sekolah Kazuhiko, dan sekaligus wali kelasnya. Merupakan salah satu guru yang populer tapi sangat menakutkan jika marah. Seiko-sensei juga menjadi pembimbing dari klub yang dibuat Yui untuk menyelidiki legenda Hoshiuta.

Bagi penggemar anime Jepang yang ingin memainkan visual novel (VN) Hoshiuta ini, pastikan bahwa anda sudah cukup umur dikarenakan beberapa adegan yang kurang pantas bagi remaja di bawah umur, seperti saat Seiko-sensei sedang berdua dengan Kazuhiko di kamarnya.

----- Resensi -----

Pengalaman penulis sendiri saat memainkan visual novel ini adalah masalah Kurara dan Ibu tirinya atau masalah Renge dengan ayahnya terselesaikan dengan baik pada edisi ini. Di edisi Starlight Serenade ini juga ditambahkan rute baru yaitu untuk Arisa, Koume dan Okami-san. Sayangnya endingnya cuma ada adegan ciuman saja, tetapi walaupun begitu jalan ceritanya lumayan menarik.

Rute Kurara-chan di sini sangat mudah untuk ditebak jalan ceritanya, sedangkan rute Arisa sulit sekali dideteksi sejak awal karena jalan ceritanya cukup membuat penasaran.

Dalam paket SS ini ada section "Omake" yang berisi CG, BGM, gambar background, secrets (himitsu), dan mini game "trump card".

Sekian dulu review visual novel dari penulis, sampai ketemu di resensi visual novel berikutnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar